Warung Internet

Belajar SEO itu Mudah

Belajar SEO


Belajar SEO itu Mudah - Kata siapa belajar seo itu susah?Belajar SEO itu Mudah. Banyak orang mengatakan bahwa untuk mendatangkan ribuan pengunjung ke website itu mudah. Kita hanya cukup dengan menguasai ilmu SEO ( Search Engine Optization ) saja. Tapi ingat bahwa menguasai SEO itu sendiri tidak mudah perlu belajar dan berdo'a. Lalu apa maksud Deny bahwa Belajar SEO itu Mudah? Nah kita akan membahasnya pada postingan ini.

Belajar SEO itu tidak sulit, namun tidak juga mudah, tidak semudah membalikkan telapak tangan. Semuanya perlu proses dan tidak ada yang instan. Ibarat saja kita ingin meraih sebuah cita-cita, apa yang kita persiapkan untuk meraih cita-cita kita tersebut? Yaitu dengan belajar dan menambah pengetahuan yang perlu proses melalui pendidikan, mulai dari SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi barulah kita berusaha untuk mencapai cita-cita kita tersebut. Sama halnya dengan belajar seo, memerlukan suatu proses yang panjang untuk menjadi ahli SEO yang benar-benar menguasai segala macam tehnik dan jurus SEO.

Belajar SEO tidaklah sulit, namun tidak mudah semudah membalikkan telapak tangan. Belajar seo akan mudah apabila :

1. Awali Dengan Niat

Apapun yang dilakukan wajib diawali dengan niat. Sama halnya belajar seo, untuk mempelajari ilmu yang satu ini mempunyai niat yang kuat, karena jika anda tidak punya niat, anda akan susah untuk memahami ilmu ini. Namun jika anda sudah mempunyai tekad serta niat yang kuat, Insya Allah semua berjalan lancar dan sedikit demi sedikit anda akan paham tentang seluk beluk serta tehnik seo.

2. Tidak Dijadikan Beban

Dalam belajar seo kita tidak perlu menjadikannya beban. Maksudnya dalam belajar seo kita janganlah menjadikannya ilmu yang susah untuk dipelajari. Belajar lah dengan santai dan sedikit demi sedikit, seperti kata pepatah "sedikit demi sedikit nanti menjadi bukit". Intinya dalam belajar seo jangan dijadikan sulit, bahkan anggap saja ini sebuah misi anda dalam ngeblog, sehingga nantinya tidak putus di tengah jalan.

3. Memperbanyak Membaca

Semakin banyak membaca, maka akan semakin banyak pula ilmu dan wawasan yang kita dapat. Banyak-banyaklah membaca di blog-blognya master SEO yang sudah banyak di google. Dengan begitu, maka ilmu SEO kita akan semakin tertanam dan terus berkembang.

Belajar SEO tidaklah sulit. Namun saya sarankan jika anda ingin benar-benar belajar seo, janganlah menggunakan tehnik-tehnik yang tidak dibenarkah dalam google meskipun tehnik itu mudah dan cepat, contohnya black hat seo dan membeli backlink. Tehnik tersebut memang mudah, namun kemungkinan besar akan masuk google sandbox atau penjaranya google. Ingat sesuatu yang mudah didapatkan, pasti akan mudah juga untuk dilepaskan.

Mungkin sekian dulu penjelasan saya mengenai Belajar SEO itu Mudah. Intinya dalam belajar seo juga jangan menggunakan tehnik-tehnik yang tidak dibenarkan seperti contoh di atas, itu akan merugikan anda sendiri. Semoga anda semakin bersemangat dalam belajar seo dan semoga tulisan Adri ini bermanfaat bagi sobat yang membacanya.


x_3b5cf314

Sudah Baca Yang Ini..?



Komentar :

ada 0 Orang Berpendapat ke “Belajar SEO itu Mudah”

Posting Komentar

Bagi sobat-sobat silahkan comment disini, Insya Allah saya comment balik di blog anda, karena setitik kata komentar anda akan sangat berharga untuk kemajuan blog ini, Trims atas kerja samanya...

About Me

Foto Saya
Adri Baraka P.A.
Siswa dari SMKN 3 Buduran ( Perkapalan ) mengambil jurusan Teknik Komputer dan Jaringan ( TKj ). Saya sekarang kelas XI - TKJ 1 no. absen 02
Lihat profil lengkapku

Recent Post

Recent posts with thumbnail

Reader Community

 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by Adri Baraka